Oppenheimer Banjir Pujian Kritikus Film, Karya Terbaik Christopher Nolan

Rotten Tomatoes menuliskan dari 294 ulasan yang dirilis, skor yang didapat mencapai 94 persen. Jumlah tersebut sama dengan karya Nolan lainnya The Dark Knight yang tayang ...

Oppenheimer Banjir Pujian Kritikus Film, Karya Terbaik Christopher Nolan

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Oppenheimer banjir pujian dari kritikus film dari seluruh dunia. Bahkan film biopik ini disebut sebagai karya terbaik sutradara Christopher Nolan.

Rotten Tomatoes menuliskan dari 294 ulasan yang dirilis, skor yang didapat mencapai 94 persen. Jumlah tersebut sama dengan karya Nolan lainnya The Dark Knight yang tayang pada 2008 silam. 

Advertisement

Sementara film Dunkirk (2017) dan Insomnia (2002) sebesar 92 persen. Posisi selanjutnya The Dark Knight Rises (2012) dan Inception (2010) dengan 87 persen. 

Oppenheimer-2.jpgFOTO: Instagram/@oppenheimermovie

Para kritikus memuji semua bagian dari Oppenheimer, baik itu alur cerita, setting yang apik, audio visual, hingga akting para aktornya. 

Johnny Oleksinski dari Net York Post menuliskan Oppenheimer menyajikan kisah yang membuat kagun dan takut dalam waktu bersamaan. 

Sementara kritikus lainnya Peter Bradshaw mengatakan saking megahnya karya ini, ia mengibaratkan Nolan seperti meledakkan big bang pada film Oppenheimer. 

Lalu dari sisi akting para aktor, Tomris Laffly memuji akting Cillian Murphy yang total dalam memainkan peran Oppenheimer. 

Tak itu saja, ia juga angkat topi untuk Robert Downwy Jr, dan Matt Damon yang masing-masing memerankan Lewis Strauss dan Leslie Groves. 

Secara keseluruhan Laffly puas dengan semua karakter yang muncul dalam Oppenheimer. Seperti Emily Blunt, Florence Pugh, Jack Quaid, hingga Rami Malek. 

Oppenheimer-3.jpgFOTO: Instagram/@oppenheimermovie

Film ini diangkat dari buku American Prometheus karya kai Bird dan Martin J Sherwin. Berkisah tentang kehidupan fisikawan teroritis asal Amerika Serikat yang menciptakan bom atom bernama Julius Robert Oppenheimer. Hingga kini ia dikenal sebagai Bapak Bom Atom Dunia. 

Oppenheimer juga dipercaya militer AS untuk memproduksi senjata selama masa Perang Dunia II, yang disebut Manhattan Project. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.