Sinopsis Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul, Pengalaman Horor Om Hao

Sinopsis Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul ini menampilkan pengalaman horor praktisi retrokognisi Om Hao saat berusaha menyelamatkan seseorang.

Sinopsis Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul, Pengalaman Horor Om Hao
Jakarta, CNN Indonesia --

Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul resmi rilis di bioskop. Film horor ini diangkat dari pengalaman horor praktisi retrokognisi Om Hao yang dibintangi oleh Deva Mahendra.

Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul jadi luaran pertama dari kerjasama kelompok investigasi mistis populer di YouTube, Kisah Tanah Jawa, dengan MD Pictures. Deva pun didapuk memerankan sosok Om Hao.

Sutradara Awi Suryadi juga ditunjuk untuk mengarahkan film ini. Ia sebelumnya dikenal sutradara KKN di Desa Penari (2022), dan sutradara semesta Danur (2017-2019).

Berikut sinopsis Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul.

Hari 'Hao' Kurniawan (Deva Mahendra) sudah sejak dulu memahami dirinya memiliki kemampuan untuk 'kembali' ke masa lalu yang kemudian dikenal dengan retrokognisi.

Sejak kecil, ia sudah melihat kemampuan dari kakeknya saat memegang benda 'perantara' yang disebut katalis. Namun suatu kali pada 1996, kakeknya meninggal saat sedang retrokognisi.

Ketika sudah dewasa, Hao lebih sering menggunakan retrokognisi untuk menjelajahi tempat-tempat bersejarah sesuai dengan minatnya akan kisah-kisah di masa lalu.

Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul dibintangi Deva Mahendra, tayang 21 September 2023.Sinopsis Kisah Tanah Jawa - Pocong Gundul: Haro Kurniawan (Deva Mahendra) sering mengisi seminar dan menjelaskan soal retrokognisi, dibantu oleh temannya sejak kecil yang bernama Rida (Della Dartyan).  (dok. MD Pictures via Instagram @kisahtanahjawa_md )

Ia pun sering mengisi seminar dan menjelaskan soal retrokognisi, dibantu oleh temannya sejak kecil yang bernama Rida (Della Dartyan). Hingga suatu kali usai mengisi seminar pada 2013, sepasang suami istri mendatanginya untuk meminta pertolongan.

Pasangan Sujatmiko itu mengaku anak mereka semata wayang yang bernama Sari (Nayla D Purnama) menghilang secara misterius dua hari lalu kala mengerjakan tugas malam-malam di sekolahnya.

Ibu Sujatmiko (Joanna Dyah) merasa Hao bisa membantu mereka untuk mencari Sari meskipun suaminya bersikap skeptis dengan Hao.

Semula, Hao merasa ragu untuk menerima permohonan tersebut mengingat ia tak pernah menggunakan kemampuannya untuk mencari orang hilang.

Namun karena iba lantaran ibu Sujatmiko sudah tampak sangat frustrasi mencari ke sana ke mari tak jua menemukan hasil positif, Hao pun menerima tawaran tersebut.

Bersama dengan pasangan Sujatmiko, Rida, dan dibantu wali kelas Sari, Hao berusaha untuk melihat apa yang terjadi dengan siswi SMK tersebut. Hingga kemudian, ia melihat teror yang belum pernah ia hadapi sebelumnya.

Hao pun mengetahui apa yang terjadi dengan Sari dan berhasil menemukan remaja tersebut. Namun tindakan Hao menyelamatkan Sari rupanya tak menghentikan teror dari makhluk gaib berbentuk pocong dengan kepala gundul.

Hao kini harus berhadapan dengan pocong gundul tersebut, karena bukan hanya makhluk itu tak berhenti mengincar Sari, tetapi juga mengincar nyawanya.

[Gambas:Video CNN]

Film ini diangkat dari buku seri kedua Kisah Tanah Jawa yang bertajuk Pocong Gundul rilisan 2019 karya Bonaventura D. Genta, Mada Zidan (Mbah KJ), dan Hari Kurniawan.

Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul digarap oleh Awi Suryadi dengan naskah ditulis oleh Agasyah Karim, Khalid Kashogi, dan Awi sendiri. Film ini dibintangi Deva Mahendra, Della Dartyan, Iwa K, Nayla D Purnama, Muhammad Abe Baasyin, Joanna Dyah, dan Pritt Timothy.

Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul mulai tayang di bioskop pada 21 September 2023.

[Gambas:Youtube]

(end)