Intel Resmi Umumkan Chip Modem 5G untuk Mobile

BREAKINGNEWS.CO.ID – Meski belum dioperasikan secara komersial, teknologi jaringan 5G masih terus dipersiapkan secara bertahap kedepannya. Salah satu produsen yang giat melakukannya adalah Intel dengan merilis chip model untuk smartphone.

Intel Resmi Umumkan Chip Modem 5G untuk Mobile

BREAKINGNEWS.CO.ID – Meski belum dioperasikan secara komersial, teknologi jaringan 5G masih terus dipersiapkan secara bertahap kedepannya. Salah satu produsen yang giat melakukannya adalah Intel dengan merilis chip model untuk smartphone.

Seperti dilansir dari Phone Arena pada Rabu (14/11/2018), perusahaan tersebut resmi mengumumkan bren terbarunya yakni modem 5G Intel XMM 8160. Menurut Intel, chip baru ini baru akan tersedia untuk vendor smartphone pada paruh kedua tahun 2019 mendatang.

Sementara itu, Intel memperkirakan jika perangkat pertamanya baru akan meluncur ke pasaran pada awal 2020 mendatang. Rencana ini diumumkan oleh Intel setelah perusahaan menunda waktu peluncuran lebih dari setengah tahun.

Intel sendiri sebenarnya sedikit tertinggal dari perusahaan kompetitor, Qualcomm, dalam hal meluncurkan chip modem 5G. Hal ini dikarenakan perusahaan tersebut sudah terlebih dahulu memperkenalkan chip modem 5G sejak dua tahun yang lalu.

Keputusan Intel dalam mengembangkan chip modem 5G dalam jangka waktu lebih lama ternyata bukan tanpa alasan yang pasti. Hal ini karena, Intel ingin menawarkan solusi menyeluruh lewat modem ini.

XMM 8160 tidak hanya menawarkan konektivitas 5G, melainkan teknologi jaringan yang lebih lawas, seperti 4G, 3G serta 2G. Dengan cara tersebutlah, Intel juga dapat menawarkan ukuran chip yang jauh lebih ringkas. Hal tersebut pun membuat ukuran chip lebih ringkas sehingga cocok digunakan untuk perangkat pintar yang lebih kecil, tidak hanya smartphone.

Tak hanya bentuk yang ringkas, modem 5G Intel ini mampu mengirimkan data dengan kecepatan hingga 6 gigabits per second, enam kali lebih cepat dari LTE saat ini. Intel sendiri dilaporkan tengah melakukan kolaborasi dengan Microsoft, Dell, HP, dan Lenovo untuk meluncurkan laptop yang dapat menggunakan koneksi 5G. Tujuannya adalah agar dapat menyediakan kecepatan dengan level gigabit.

Seperti dilansir dari dilansir dari The Verge, Selasa (27/2/2018), pengembangan tersebut tidak akan memakai waktu lama, karena pada musim liburan 2019, PC dan laptop 5G ditargetkan akan tersedia untuk dinikmati publik dengan memakai modem Intel.

Bahkan, Intel sendiri diketahui juga sedang mengembangkan modem 5G yang dapat menunjung koneksi 2G, 3G, dan LTE. Meski tak ada jaminan PC dan laptop 5G besutan Intel bisa tersedia sesuai target jadwal, Intel memastikan kalau untuk koneksi 5G akan siap rilis secara komersil pada tahun 2019 mendatang.