Sinopsis You & Me & Me, Kegalauan Hati Saudara Kembar

Sinopsis You & Me & Me, persaudaraan anak kembar You dan Me yang diuji ketika laki-laki bernama Mark masuk kehidupan mereka.

Sinopsis You & Me & Me, Kegalauan Hati Saudara Kembar
Jakarta, CNN Indonesia --

You & Me & Me merupakan film Thailand terbaru yang mengisahkan percintaan era 1999. Namun, percintaan itu hadir dan menguji hubungan saudara kembar identik bernama You dan Me.

Berikut sinopsis You & Me & Me.

Film You and Me and Me mengisahkan kehidupan saudara kembar bernama You dan Me (Baipor Thitiya Jirapornsilp) yang selalu bersama dan berbagi sepanjang kehidupan mereka hingga remaja.

Secara fisik, You dan Me memiliki beberapa perbedaan. You memiliki kulit yang lebih cerah dan tidak memiliki tahi lalat di wajahnya. Sedangkan Me memiliki tahi lalat di pipi.

You dan Me selalu berbagi mulai dari kisah, pakaian, makanan, hingga ciuman pertama. Keduanya tak pernah terpisahkan dalam waktu yang lama.

Kedekatan itu pula yang membuat You mulai menceritakan perasaannya kepada Me. Ia mengaku mulai menaruh hati kepada Mark (Tony Anthony Buisseret). You ingin semakin dekat dengan Mark.

Tak hanya itu, You juga bercerita kepada Me betapa ia mengagumi Mark. Awalnya, Me sibuk menggoda saudara kembarnya tersebut mengenai Mark.

Namun, permasalahan muncul setelah Mark mulai menghabiskan banyak waktu bersama You dan Me. Mark merasa meski You and Me kembar identik, keduanya berbeda.

[Gambas:Video CNN]

Mark bahkan mengaku kepada Me bahwa ia merasa langsung dekat dengannya meski baru kenal. Di sisi lain, You juga pernah meminta izin kepada Me untuk berkencan dengan Mark.

Hubungan dan kebersamaan saudara kembar itu pun seperti diuji. Keduanya tak pernah membayangkan kehidupan tanpa satu dengan yang lain, terlebih lagi karena kehadiran laki-laki di tengah-tengah mereka.

Film Thailand You and Me and Me (2023).Sinopsis You & Me & Me, persaudaraan anak kembar You dan Me yang diuji ketika laki-laki bernama Mark masuk kehidupan mereka. (GDH 559 Co., Ltd.)

You & Me & Me merupakan film yang diarahkan sutradara kembar Wanwaew Hongvivatana dan Waewwan Hongvivatana. Keduanya sama-sama jadi penulis naskah dan sutradara Quarantine Stories, Great Man Academy dan Wish Us Luck.

Film tersebut juga jadi kesempatan Bangjong Pisanthanakun sebagai produser. Bangjong Pisanthanakun sebelumnya dikenal sebagai sutradara The Medium, Pee Mak, dua film Phobia, Alone, dan Shutter.

You & Me & Me tayang 29 Maret di bioskop Indonesia.

[Gambas:Youtube]

(chri)