Emery Komentari Kekalahan Arsenal atas West Ham United

BREAKINGNEWS.CO.ID – Manajer Arsenal, Unai emery menyeselkan kekalahan yang diraih timnya saat bentrok kontra West Ham United pada Sabtu (12/1/2019) malam WIB. Arsenal takluk dengan skor 0-1 dan membuat Emery menilai jika hasil ini adalah hasil yang buruk bagi timnya.

Emery Komentari Kekalahan Arsenal atas West Ham United

BREAKINGNEWS.CO.ID – Manajer Arsenal, Unai emery menyeselkan kekalahan yang diraih timnya saat bentrok kontra West Ham United pada Sabtu (12/1/2019) malam WIB. Arsenal takluk dengan skor 0-1 dan membuat Emery menilai jika hasil ini adalah hasil yang buruk bagi timnya.

Di pekan ke-22 Premier League musim 2018/19 ini, The Gunners harus berkunjung ke London Stadium markas dari Newcastle. Declan Rice berhasil membawa tim tuan rumah mengemas poin penuh berkat gol tunggalnya.

Kekalahan ini pun menjadi pertanda yang tidak baik bagi Arsenal. Hal ini dikarenakan, The Gunners telah gagal meraih kemenangan dari empat laga terakhirnya. Selain itu, kekalahan ini pun membuat Arsenal kehilangan kans untuk lebih dekat ke posisi empat besar.

Dengan hasil ini, Arsenal tetap berada di posisi ke-5 dengan 41 poin. Mereka masih tertinggal dari Chelsea di posisi ke-4. Sementara, Manchester United di posisi ke-5 mulai mengancam dengan selisih tiga poin saja. Melihat hasil ini, Emery menilai kekalahan atas West Ham adalah hasil buruk.

"Saya pikir hasilnya buruk. Kami kehilangan kesempatan besar meraih tiga poin dan lebih dekat dengan Chelsea dan empat tim paling atas. Kami ingin melakukan lebih baik tapi kami tidak mampu mengendalikan laga," ungkap Emery.

"Melihat peluang selama 90 menit bagi kami dan West Ham, saya pikir ini bukan hasil yang pantas kami dapatkan," tegasnya.

Tercatat ada beberapa kejadian yang menjadi sorotan Unai Emery dari permainan Arsenal. Lini belakang dia nilai melakukan beberapa kesalahan yang akhirnya membuat gawang mereka kebobolan. Dan lini depan yang tak bermain efektif.

"Kami harus menyerang lebih sering dan lebih baik. Tapi, hari ini kami bertahan dengan baik. Kami menciptakan peluang tapi itu tidak cukup untuk menang. Kami bermain bagus pada 20 menit awal dan kami mendapat beberapa peluang," pungkasnya.