Tinggal Sepekan, Berikut Itinerary dan Jadwal Kejurnas Rally Seri II di Tapin

Berlangsung 4 hingga 6 Agustus 2023, sejumlah persiapan Kejurnas Rally Seri II di Kabupaten Tapin memasuki tahap akhir.

Tinggal Sepekan, Berikut Itinerary dan Jadwal Kejurnas Rally Seri II di Tapin
image

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Berlangsung 4 hingga 6 Agustus 2023, sejumlah persiapan Kejurnas Rally Seri II di Kabupaten Tapin memasuki tahap akhir.

Hingga hari ini, sejumlah tim yang bakal turut meramaikan ajang bergensi ini juga telah tiba di Kecamatan Binuang, kawasan yang menjadi Service Park.

Diungkapkan Ketua Panitia, H Muhammad Prayudha melalui juru bicara Hendra, segala persiapan terus dilakukan bersama instansi terkait. khususnya terkait pengamanan di jalur yang akan dilintasi para pereli nantinya.

Ada sejumlah titik itinerary (lintasan) yang digunakan untuk mensukseskan South Borneo Rally kali ini, semuanya tersebar di Kabupaten Tapin dan satu lintasan di Kabupaten Banjar.

Baca juga: Gateball Olahraga Baru di Tanbu Sudah Bawa Prestasi untuk Bumi Bersujud, Miliki Empat Cabor

Baca juga: Sekretaris dan Staf Sekretariat DPRD Batola Berduka Cita atas Wafatnya Mantan Sekda Ir H Supriyono

"Hari pertama, section pertama pembukaan berlangsung di kawasan Rantau Baru, siang. Dengan asumsi Super SS1 sepanjang 2,10 km," ujar Hendra, Minggu (30/7/2023).

Hari kedua, Section kedua, SS2 berlangsung di Rantau Bakula 1, Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten Banjar sepanjang 24,00 kilometer.

Dilanjutkan SS3 di lintasan Batu Belawang 1 sekitar 7,70 km, SS4 di Kampil 1 sepanjang 5,48 km dan SS5 di Pulau Pinang 1 lintasan 15,15 KM.

Jeda istirahat di Service Park Binuang, Section 3 di hari yang sama, dilanjutkan SS6 di Rantau Bakula 2 Kabupaten Banjar dengan lintasan 24,00 kilometer, SS7 Batu Belawang 7,70 KM hingga SS8 di Kampil 2 sepanjang 5,48 km.

Di hari ketiga, 6 Agustus 2023, Section 4 berlangsung di Kampil Reserve 1 dengan lintasan sepanjang 5,48 km, SS10 Pulau Pinang 2 (PT KIU) sepanjang 23,37 kilometer dan SS11 kembali Kampil Reverse 1 sepanjang 5,48 km.

Siang hari, SS12 berlanjut di Sirkuit Balipat 1 sepanjang 3, 72 km dan SS13 dengan jarak yang sama di Balipat 2.

Baca juga: Dewan Balangan Terus Dorong Pengembangan Produk UKM, Mampu Bersaing di Pasar Global

Hendra pun menambahkan, sejauh ini untuk pengamanan telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak, seperti TNI, Polri, Dishub, Dinkes, Satpol PP, kepala desa relawan dan lainnya.

"Persiapan sudah mencapai 95 persen lebih, termasuk survey lokasi hingga sosialisasi kepada masyarakat," pungkas Hendra.

(Banjarmasinpost.co.id/MuhammadTabri)