Simak Deretan Film Indonesia Genre Horror Besutan Joko Anwar, Mulai Dari Pengabdi Setan Hingga Siksa Kubur

Highlight beberapa karya film horror Joko Anwar sebagai bentuk apresiasi film terbaru yang berjudul Siksa Kubur.

Simak Deretan Film Indonesia Genre Horror Besutan Joko Anwar, Mulai Dari Pengabdi Setan Hingga Siksa Kubur
image

JawaPos.com – Siapa yang tak menengal penulis sekaligus sutradara film-film bertema horror di Indonesia, Joko Anwar.

Belum lama ini, dirinya baru saja akan kembali dengan karya terbaik nya seputar horror yang berjudul “Siksa Kubur”.

Dibawah produksi Come and See Pictures, film besutan Joko Anwar ini sendiri tengah menjalani proses syuting dan telah memberikan sedikit cuplikan teaser yang diunggah di Youtube Cinema 21.

Karya hasil dari otak strategi yang dimiliki Joko Anwar sendiri bisa dibilang sudah tidak perlu diragukan lagi. Selain film “Siksa Kubur”, sudah ada beberapa film bertemakan horror yang diciptakan Joko Anwar sukses disajikan di mata publik.

Baca Juga: Dorong Kenaikan Jumlah Penumpang, KAI Commuter Indonesia Ungkap 5 Pilar Strategis di Hari Ulang Tahun Ke-15

Berikut deretan film indonesia bergenre horror hasil karya Joko Anwar yang telah dirangkum oleh tim JawaPos sebagai berikut.

Pengabdi Setan

Film yang sempat meramaikan jagat perfilman indonesia pada tahun 2017 lalu itu menjadi salah satu dari film besutan Joko Anwar yang sukses di pandangan publik.

Karya yang merupakan hasil remake film berjudul sama tersebut mampu menyajikan kembali teror dari “Ibu”, sosok menakutkan yang berhasil diciptakan Joko Anwar di film tersebut.

Menurut data filmindonesia.or.id, pada tayang hari pertamanya berhasil menggaet 91 ribu penonton.

Baca Juga: Laporkan Balik! Calon Pengantin Penyulut Flare yang Berakibat Kebakaran di Gunung Bromo, Menuntut Petugas TNBT

Pengabdi Setan 2: Communion

Tak cukup sampai di film pertama, sekuel film Pengabdi Setan besutan Joko Anwar yang berjudul Pengabdi Setan: Communion tersebut juga berhasil “meledak” dipasaran penikmat film indonesia.

Meski harus menanyi lima tahun lamanya sejak film pertama ditayangkan, film kedua dari lanjutan teror “Ibu” pun juga sukses dengan masuk 10 besar daftar film terlaris dihari pertama penayangan dengan total 701.891 penonton.