Marcelo Tidak Senang Madrid Dikalahkan CSKA Moscow

BREAKINGNEWS.CO.ID – Pertandingan terakhir babak penyisihan grup G Liga Champions musim 2018/2019 yang mempertemukan Real Madrid melawan CSKA Moscow, Kamis (13/12/2018), dimenangkan CSKA Moskow. Bermain di hadapan publik Santiago Bernabeu, tim berjuluk Los Blancos justru menelan kekalahan telak dengan skor 0-3.

Marcelo Tidak Senang Madrid Dikalahkan CSKA Moscow

BREAKINGNEWS.CO.ID – Pertandingan terakhir babak penyisihan grup G Liga Champions musim 2018/2019 yang mempertemukan Real Madrid melawan CSKA Moscow, Kamis (13/12/2018), dimenangkan CSKA Moskow. Bermain di hadapan publik Santiago Bernabeu, tim berjuluk Los Blancos justru menelan kekalahan telak dengan skor 0-3.

Laga tersebut memang tidak menentukan lagi bagi Real Madrid karena sudah pasti lolos ke babak 16 besar. Akan tetapi, tetap saja bagi tim yang menyandang gelar juara bertahan, kekalahan di kandang dengan skor sebesar itu bukanlah hal baik. Kekalahan itu juga melengkapi catatan buruk Madrid di fase grup musim ini. Madrid dua kali kalah melawan wakil dari Rusia tersebut. Takluk 0-1 saat melawat ke markas CSKA, Khimki Arena, Moscow dan menyerah 0-3 di kandang sendiri.

Tak hanya itu, kekalahan 0-3 itu juga merupakan rekor kekalahan terburuk Real Madrid di pentas Eropa. Pemain bertahan Real Madrid, Marcelo mengakui tim berjuluk Krasno-Sinie layak menang. Dia menilai Madrid sebenarnya bermain baik dan menciptakan banyak peluang, hanya saja CSKA tampil lebih efektif.

"Kami selalu ingin menang dan menempatkan diri kami di sisi positif, akan tetapi sayangnya kami tidak bisa melakukan hal itu," kata Marcelo di laman resmi Real Madrid. "Kami menciptakan beberapa peluang di babak pertama, kami mencatatkan begitu banyak tembakan ke gawang, tetapi mereka punya tiga tembakan dan mencetak tiga gol. Mereka layak mendapatkan kemenangan itu."

"Kami harus terus bekerja keras. Setiap pertandingan berbeda, anda bermain dengan cara tertentu, dengan rekan setim tertentu atau lainnya, dan kekalahan ini sudah biasa terjadi di dunia sepak bola." Pertandingan itu juga mendapat respons negatif dari publik Bernabeu. Nyaris sepanjang laga pemain-pemain Madrid mendapat siulan dari penonton di tribun yang tidak puas dengan penampilan mereka.

"Ketika fans menyiuli Anda, itu jelas Anda harus mengubah sesuatu dan fans memang memiliki hak untuk melakukan itu. Kami terluka tetapi kami adalah tim dan kami akan bekerja keras supaya hal ini tak terjadi lagi," ucap Marcelo. "Kami tidak senang karena kami seharusnya tidak bermain seperti ini dan memberkan pertunjukan seperti itu. Di Real Madrid anda harus berjuang sampai akhir," pungkasnya.