Itinerary Bandung 1 Hari, Cocok untuk Isi Libur Sekolah Bareng Keluarga

Rekomendasi itinerary Bandung 1 hari untuk libur sekolah, bisa kunjungi tempat wisata di pusat kota yang lokasinya berdekatan.

Itinerary Bandung 1 Hari, Cocok untuk Isi Libur Sekolah Bareng Keluarga

TRIBUNTRAVEL.COM - Mengisi momen libur sekolah, paling pas liburan ke sejumlah tempat wisata di Bandung.

Tak perlu jauh-jauh ke Lembang atau Ciwidey karena masih ada banyak tempat wisata di tengah kota Bandung yang menarik untuk dikunjungi.

Beli tiket kereta api dari dan ke Bandung, klik di sini.

Kawasan Jalan Baraga, pilihan itinerary liburan seharian di Bandung.
Kawasan Jalan Baraga, pilihan itinerary liburan seharian di Bandung. (TRIBUN JABAR/ERY CHANDRA)

Jika kamu hanya punya waktu satu hari, kali ini TribunTravel punya rekomendasi itinerary wisata di Bandung yang bisa jadi referensi.

Di mana saja itinerary Bandung 1 hari tersebut? Yuk, simak rekomendasi TribunTravel berikut ini.

Beli tiket wisata di Bandung, klik di sini.

08.00 WIB - Rumah Makan Pak Yana

Jika kamu dari luar kota dan pergi ke Bandung menggunakan kereta, ada baiknya memilih jadwal dengan jam tiba di pagi hari.

TONTON JUGA:

[embedded content]

Sewa mobil murah di Bandung, klik di sini.

Nah, jika pagi-pagi sudah berada di Stasiun Bandung, ada rekomendasi tempat sarapan enak bernama Rumah Makan Pak Yana.

Rumah Makan Pak Yana merupakan tempat makan yang menjual aneka menu khas Jawa Barat.

Di sini ada banyak menu masakan rumahan yang bisa kamu santap dengan sepiring nasi.

Mulai dari olahan sayur-sayuran, ikan goreng, ayam goreng, telur dadar, dan masih banyak lagi.