Dibully Netizen Karena Jadi Pemeran Utama Film 'MENDUNG TANPO UDAN', Erick Estrada Sampai Hapus Semua Postingan di Instagram

Dibully karena jadi pemeran utama di film MENDUNG TANPO UDAN, Erick Estrada sampai hapus postingan di instagram.

Dibully Netizen Karena Jadi Pemeran Utama Film 'MENDUNG TANPO UDAN', Erick Estrada Sampai Hapus Semua Postingan di Instagram

Kapanlagi.com - Nama Erick Estrada saat ini mendadak jadi bahan obrolan warganet. Namun Erick yang jadi sorotan bukan karena karya terbarunya saja, namun soal dirinya yang menjadi pemeran utama dalam film berjudul Mendung Tanpo Udan.

Akan tetapi, respons netizen ternyata tak seperti yang Erick Estrada harapkan. Banyak warganet yang malah mempertanyakan mengapa harus aktor berusia 33 tahun ini yang jadi pemeran utama.

Karena hal ini, tak sedikit netizen yang memberikan komentar negatif untuk Erick. Bahkan sampai ada yang membully Erick dengan perkataan dirinya tak Good Looking sehingga kurang pantas jadi pemeran utama.

1. Tanggapi Dengan Bijak

image

Meski begitu, Erick Estrada berusaja menanggapi dengan bijak berbagai hujatan yang ditujukan pada dirinya. Ia menilai mungkin banyak penikmat lagu Mendung Tanpo Udan yang kecewa karena ekspetasi mereka tak terpenuhi.

Apalagi sosok Erick memang dikenal sebagai aktor yang selalu memerankan karakter atau tokoh jenaka dalam setiap film yang pernah dibintanginya.

"Ketika aku jadi peran utama ini langsung (dibully). Aku nggak menyalahkan komentar-komentar para netizen, karena beberapa Dari mereka mungkin sebagai penggemar lagu Mendung Tanpo Udan punya ekspektasi ketika dibuat film aktor sebagai peran utamanya si ini atau si dia," ungkap Erick Estrada saat dihubungi awak media, Rabu (24/1).

"Jujur mungkin para netizen kurang sepakat kalau aku jadi pemeran utama karena selama ini di film aku selalu mendapatkan peran komedi, nggak pernah ada yang serius," tambahnya.

2. Jadikan Hal Positif

image

Erick Estrada juga menjadikan bully-an berbentuk komentar tentang dirinya adalah hal positif. Ia menyadari betul bahwa personal branding di mata penonton karyanya dari awal muncul di dunia hiburan kerap tampil komedi.

Namun Erick Estrada menegaskan bahaa dirinya ingin keluar dari zona nyaman di genre komedi khususnya. Di film Mendung Tanpo Udan ini ia memastikan akan memberikan seratus persen totalitas untuk peran Udan.

"Menurut aku, bully-an itu positif. Aku nggak memandang pem-bully aku negatif, karena selama ini seorang Erick Estrada mem-branding dirinya dari 2010 sebagai aktor harus dikenal karena prestasi atau karyanya bukan karena sensasi atau kontroversi. Buat Erick, yang komentar benci adalah sedulur atau saudara, karena menurutnya mereka sangat peduli dan perhatian. Nah Erick mau dihujat nggak apa, yang penting lihat karyanya seperti apa," paparnya.

3. Hilangkan Semua Unggahan di Instagram

Selain itu, Erick Estrada juga menjelaskan alasannya menghilangkan semua unggahan di Instagram dan hanya menyisakan satu karena iseng dan takut komentar pedas menyasar ke keluarga.

"Erick kan sebenarnya selalu bikin bahagia orang dengan karya-karya Erick. Erick shock pas keluarga kena imbas bully. Nah Erick trauma," tukasnya.