10 Film Indonesia Terlaris Tahun 2023, Capai Jutaan Penonton

INFOMASE, Jakarta: Sepanjang tahun 2023, banyak film-film Indonesia yang telah dirilis di Bioskop. Bahkan rata-rata film yang tayang setiap bulannya mencapai lebih dari 5 judul.

10 Film Indonesia Terlaris Tahun 2023, Capai Jutaan Penonton
image
Poster Film Sewu Dino dan 172 Days. (Foto: Kolase Instagram @sewudinomovie dan @172daysfilm)

INFOMASE, Jakarta: Sepanjang tahun 2023, banyak film-film Indonesia yang telah dirilis di Bioskop. Bahkan rata-rata film yang tayang setiap bulannya mencapai lebih dari 5 judul. Tentunya, hal ini menjadi kabar baik bagi para pencinta film.

Perfilman Indonesia juga berhasil melahirkan banyak film yang sukses melampaui lebih dari 1 juta penonton pada tahun 2023. Dari data tersebut, genre horor paling mendominasi.

image

Lantas, apa aja film Indonesia terlaris tahun 2023? Berikut ini daftar lengkapnya:

1. Sewu Dino

Film Sewu Dino diangkat dari thread X milik Simple Man yang mengisahkan tentang Sri yang sedang mengalami kesulitan ekonomi. Dia pun terpaksa bekerja dengan keluarga Atmojo. Namun, teror gaib dimulai lantaran dirinya lahir pada Jumat Kliwon.

Film Sewu Dino berada di posisi pertama sebagai film terlaris di tahun 2023. Film horor produksi MD Pictures ini mampu menembua 4.886.406 orang penonton selama penayangannya di bioskop.

2. Di Ambang Kematian

Disutradarai Azhar Jino Lubis, Di Ambang Kematian terinspirasi dari utas viral X Jeropoint. Film ini mengisahkan tentang seorang gadis bernama Nadia yang mengalami masalah yang berurusan dengan nyawanya. Dia diam-diam dijadikan tumbal dan berusaha membebaskan diri dari hal itu.

Film Di Ambang Kematian berhasil mendapatkan 3.302.047 penonton. Tak sedikit penonton ketakutan hingga kasihan dengan tokoh dalam film ini.

3. Air Mata di Ujung Sajadah

Film Air Mata Sajadah dibintangi oleh Titi Kamal dan Citra Kirana. Film karya sutradara Key Mangunsong ini mengisahkan tentang perjuangan berat seorang ibu dalam merawat dan membimbing anaknya.

Setelah dua urutan teratas film terlaris ditempati genre horor, kini giliran film drama yang berjaya. Film Air Mata di Ujung Sajadah telah disaksikan lebih dari 3.127.671 penonton sepanjang penayangannya di bioskop.

4. 172 Days

Film 172 Days diangkat dari kisah nyata tentang perjalanan cinta mendiang Ameer Azzikra dengan istrinya, Nadzira Shafa. Meski berakhir menyedihkan, film ini mengandung banyak pelajaran berharga.

Kepopuleran kisah sejoli ini diapresiasi dengan banyaknya jumlah penonton yang menyaksikan film 172 days. Film ini sukses menembus 3.072.140 penonton. Capaian ini menjadikannya sebagai film lokal terlaris keempat sepanjang 2023.

5. Petualangan Sherina 2

Film Petualangan Sherina 2 merupakan sekuel dari Petualangan Sherina pertama yang tayang pada tahun 2000. Kisahnya masih seputar Sherina (Sherina Munaf) dan Sadam (Derby Romero) yang akhirnya bertemu lagi ketika dewasa dan melakukan petualangan baru.

Petualangan Sherina 2 merupakan film komedi musikal laga petualangan Indonesia yang disutradarai oleh Riri Riza. Sukses mengobati rindu penggemar, film ini berhasil mengumpulkan 2.413.933 penonton.

6. Waktu Maghrib

Film besutan Sidharta Tata ini mengambil cerita dari mitos tentang waktu maghrib yang beredar di masyarakat Indonesia. Konon, waktu maghrib atau pergantian siang ke malam turut dikaitkan dengan aktivitas makhluk gaib.

Diproduksi oleh Rapi Films, Waktu Maghrib sukses menarik perhatian publik untuk datang ke bioskop. Hal itu terbukti dari jumlah penonton yang menembus 2.409.112.

7. Suzzanna: Malam Jumat Kliwon

Film Suzzanna: Malam Jumat Kliwon adalah remake dari sinema Malam Jumat Kliwon (1986) yang dibintangi mendiang aktris Suzzanna. Selama penayangannya di bioskop, raihan penonton film ini mencapai 2.189.363 orang.

Suzzanna: Malam Jumat Kliwon mengisahkan tentang wanita bernama Ayu Sutrisna (Luna Maya) yang disantet saat malam Jumat Kliwon. Setelah meninggal, Ayu bangkit dalam wujud Sundel Bolong dan membalas dendam pada orang-orang yang mencelakainya.

8. Sijjin

Sijjin merupakan film horor Indonesia yang diadaptasi dari film Turki. Film ini mengisahkan tentang teror santet mengerikan selama  5 malam. Tak butuh waktu lama bagi film ini untuk menjadi box office Indonesia di tahun 2023.

Film ini mampu menarik perhatian 1.930.901 penonton per 16 Desember 2023. Tampaknya, banyak penonton penasaran dengan kisah Sijjin versi Indonesia.

9. Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul

Film horor Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul diadaptasi dari novel karya Om Hao. Film ini mengisahkan tentang sosok Hao yang memiliki kemampuan memandang kembali kejadian masa lalu.

Dia lalu menolong seorang siswi SMK yang dinyatakan hilang setelah diculik pocong berkepala gundul. Petaka besar kemudian terjadi setelah itu. Film ini sukses meraih 1.613.780 penonton dalam pemutarannya di bioskop.

10. Panggonan Wingit

Panggonan Wingit merupakan film horor terbaru yang dibintangi Luna Maya dan Christian Sugiono. Film ini mengisahkan tentang teror yang dihadapi kakak beradik saat mengelola hotel tua warisan keluarganya.

Panggonan Wingit diangkat dari kisah nyata hotel di Semarang sehingga membuat publik penasaran. Tak heran, film ini berhasil mencapai 1.613.773 penonton per 26 Desember 2023.

image
172 Days Film 1 Juta Penonton Film Indonesia Terlaris Film Terlaris 2023 Kaleidoskop 2023 Panggonan Wingit Petualangan Sherina 2 Sewu Dino Sijjin Waktu Maghrib