Terlibat Dalam Serial Baru Berjudul Bandelnya Judith, Rayn Wijaya Semangat Jadi Wibu dan Sitha Marino Mengaku Nakal Sejak SMA

rayn Wijaya dan Sitha Marino ungkap antusiasmenya berperan di serial Bandelnya Judith!

Terlibat Dalam Serial Baru Berjudul Bandelnya Judith, Rayn Wijaya Semangat Jadi Wibu dan Sitha Marino Mengaku Nakal Sejak SMA

Kapanlagi.com - Aktor Rayn Wijaya kali ini terlibat dalam serial terbaru berjudul Bandelnya Judith, garapan sutradara Andi Bachtiar Yusuf. Uniknya juga, dalam serial ini, Rayn berperan menjadi Wibu (suka dengan karakter anime Jepang) yang kebetulan dirinya memang pecinta kartun dari negeri sakura tersebut.

Memainkan karakter bernama Biyan Angga yang masih duduk di bangku kelas 2 SMA, Rayn Wijaya sangat juga mengaku sangat antusias.

"Kalau untuk suka dari anime itu sudah latihan dari kecil, seriusan. Jadi emang aku pribadi suka sama anime tokoh action dan drama Jepang," ungkap Rayn Wijaya saat ditemui di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, (23/11) Kamis malam.

"Kalau tadi di serial gaya naruto dan keren bisa dapet banget jadinya," tambahnya.

Simak Berita Lainnya!

1. Libatkan Bastian Steel

image

Pada kesempatan yang sama, Sitha Marino yang memerankan tokoh Judith sendiri justru mengaku harus melibatkan sang pacar Bastian Steel sebagai salah satu referensi sosok murid yang bandel Jakarta. Hal itu dikarenakan, Sitha memang sebelumnya bersekolah di pulau dewata, Bali.

"Kalau untuk role model dalam karakter ini, aku sih sebenarnya sama aja kaya aku. Karena pasti pernah bandel, tapi pas SMA aku nggak sejauh itu kaya Judith. Kalau untuk lebih greget kaya di peran ini aku sampe nanya ke Bastian, karena bandelnya harus caur banget. Soalnya aku bandelnya gak sebarbar dan banyak ngomong kaya Judith," ujar Sitha Marino.

2. Akui Juga Bandel

image

Selain itu, sebetulnya Sitha Marino mengakui bahwa pada masa sekolah dirinya juga bandel seperti siswa pada umumnya. Oleh karena itu memainkan tokoh Judith dalam serial ini tak memberikannya kesulitan yang begitu berarti.

"Emang aku pas SMA nakal, nyontek, bolos, suka berantem itu aku pernah, ya jadi nggak begitu susah sih sebetulnya" tukasnya.