Kreator Pastikan Peaky Blinders Tak Berakhir Usai Film Panjang

Kreator serial Peaky Blinders memastikan bahwa kisah gangster asal Birmingham, Inggris, itu tidak akan berakhir di film layar lebar.

Kreator Pastikan Peaky Blinders Tak Berakhir Usai Film Panjang
image
Jakarta, CNN Indonesia --

Kreator serial Peaky Blinders, Steven Knight, memastikan bahwa kisah gangster asal Birmingham, Inggris, itu tidak akan berakhir di film layar lebar.

Saat diwawancara Mirror, Knight memastikan ia memiliki proyek yang masih dirahasiakan saat film Peaky Blinders masih menjalani proses syuting.

"Apa yang akan terjadi selanjutnya? Itu akan segera diumumkan. Tapi [film] ini bukanlah akhirnya," kata Steven Knight seperti diberitakan oleh Screen Rant, Selasa (4/7).

Knight tidak mengira kisah tentang sekelompok mafia Birmingham bisa ditonton oleh banyak orang. Sehingga, hal tersebut memicu Knight untuk meneruskah kisahnya.

"Kami tidak pernah mengira bagaimana serial tentang mafia Birmingham dari era 20-an dan 30-an ini bisa relevan [kepada para penonton]," ujarnya.

Ia mengatakan faktor keberuntungan turut membantu keberlanjutan kisah keluarga keturunan Romani itu hingga bertahan sampai enam episode.

[Gambas:Video CNN]

"Beberapa hal tentu membutuhkan momentum dan keberuntungan, dan itu ternyata menempel [di penonton]," kata Knight.

"Semua orang yang bekerja di situ juga merasakannya," tandasnya.

Pertengahan tahun lalu, Peaky Blinders telah menayangkan episode keenam sekaligus musim terakhir serialnya.

Di musim keenam, kisah Peaky Blinders banyak mengungkap pergulatan sang karakter utama, Thomas 'Tommy' Shelby (Cillian Murphy), dihadapkan pergulatan politik, keluarga, serta ego pribadi.

Kisah itu melanjutkan akhir musim kelima saat Tommy Shelby terlihat stres karena gagal menjatuhkan pemimpin Partai Fasis Inggris saat itu, Oswald Mosley (Sam Claflin).

Sementara itu pada Juni 2022, Steven Knight sedang menulis naskah film panjang Peaky Blinders sebagai keberlanjutan kisah tersebut.

"Ini akan menjadi cerita yang sangat spesifik, yang didasarkan dari kisah nyata dari Perang Dunia II dan disampaikan dengan gaya Peaky," lanjutnya.

Rencana itu pun disambut dengan antusias oleh sang aktor utama Cillian Murphy. Ia mengaku tertarik untuk kembali terlibat di film panjang jika proyek itu terwujud.

"Ketika waktunya tepat dan ada cerita lainnya yang harus disampaikan, saya akan selalu siap," beber Murphy kepada Deadline, Juni tahun lalu.

(far/pra)

[Gambas:Video CNN]