Beberapa Game yang dipamerkan oleh Level Infinite pada Gelaran Gamescom 2023

Pada gelaran tersebut, Level Infinite juga mengumumkan berbagai game yang akan segera bisa dimainkan dan dirilis.

Beberapa Game yang dipamerkan oleh Level Infinite pada Gelaran Gamescom 2023
image
Jakarta: Level Infinite memberikan banyak informasi kepada pemain di seluruh dunia yang menonton pertunjukan inauguralnya “Into the Infinite” di perhelatan Gamescom 2023. Berikut ini adalah rangkuman dari semua berita besar tersebut. Pada gelaran tersebut, Level Infinite juga mengumumkan berbagai game yang akan segera bisa dimainkan dan dirilis.

Assassin’s Creed Jade

Pertama-tama, game terbaru dari salah satu franchise yang cukup legindaris ini sekarang secara resmi dikenal sebagai Assassin’s Creed Jade. Seperti yang ditunjukkan dalam trailer terbarunya, game ini menampilkan stealth, parkour dan pembunuhan yang ikonik untuk pertama kalinya di perangkat seluler. Pemain yang ingin mencobanya sebelum peluncuran penuh akan dapat berpartisipasi dalam fase uji coba tertutup kedua yang akan datang. 

Arena Breakout

Sebuah trailer baru mengungkapkan konten segar menyambut FPS yang imersif dan taktis dalam update"Battle for the Port" yang dijadwalkan dirilis bulan Oktober ini.  Update ini akan memungkinkan pemain bertarung di peta Port yang baru, menghadapi bos baru - Delwin Pan, dan yang lebih sulit lagi, terdapat guncangan alam, yakni badai yang semakin mendekat.

Command & Conquer: Legions

Banyak detail telah dibagikan mengenai penambahan yang baru-baru ini diumumkan pada seri Command & Conquer lewat trailer eksklusif terbaru. Command & Conquer: Legions menggabungkan elemen Command & Conquer ikonik dengan gameplay strategis dan interaksi sosial yang menarik, dan saat ini sedang dikembangkan untuk perangkat mobile.
 
Mulai 25 Agustus, tahap uji coba baru akan dimulai untuk pemain Android di Australia, Kanada, Prancis, Meksiko, Selandia Baru dan Filipina, serta sejumlah wilayah lain yang akan menyusul tahun ini. 

Dune: Spice Wars

Dalam trailer terbaru game ini, Shiro Games dan Funcom mengungkapkan rilis Dune: Spice Wars di periode September. Game ini telah mengalami banyak pembaruan selama Early Access berkat umpan balik komunitas dan tim pengembang sangat bersemangat untuk menghadirkan update 1.0 ke tangan pemain. 

GTFO

10 Chambers meluncurkan trailer pembaruan besar berikutnya dari game hardcore co-op shooter GTFO – ALT://Rundown 6.0 Destination, yang akan menambahkan tiga belas ekspedisi baru ke dalam game – secara gratis. Secara total, GTFO akan memiliki lebih dari 70 ekspedisi yang dapat dimainkan ketika update dirilis pada bulan September mendatang. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang ALT://Rundown 6.0 pergi ke gtfothegame.com. 

Undawn

Sebuah trailer baru menunjukkan major update pertama dari Undawn  Desert Fury yang dapat pemain mainkan mulai hari ini, 24 Agustus. Bersama dengan peta, plot cerita, dan peran karakter yang baru, sekarang ada lebih banyak tantangan untuk diatasi dalam open-world survival RPG. 

Warhammer 40,000: Darktide 

Penantian hampir berakhir karena pengembang dan penerbit, Fatshark, mengkonfirmasi bahwa game ini akan diluncurkan untuk Xbox Series X|S pada 4 Oktober 2023. Fatshark juga berbagi berita menarik dengan pengumuman perubahan radikal pada sistem kelas dalam game di versi PC dan Xbox yang akan datang. Struktur saat ini akan diganti menjadi talent tree yang akan memungkinkan peningkatan perkembangan karakter dengan lebih baik. Untuk informasi lebih lanjut, 

Warhammer: Vermintide 2

Melalui trailer sinematik terbarunya, Fatshark mengumumkan karier keempat yang paling ditunggu-tunggu dari penyihir api mereka, Necromancer. Muncul dari perkelahian dengan saudara kembarnya, Sofia, karier baru ini memberikan kekuatan dan kemampuan baru yang memungkinkannya untuk mengendalikan orang mati.
 
Namun masih belum terungkap bagaimana kekuatan-kekuatan ini diperoleh oleh sang penyihir api. Update ini akan dirilis di Steam, Xbox One, dan PlayStation 4 pada 19 Oktober. 

Wayfinder

Trailer terbaru dari Airship Syndicate (Ruined King: A League of Legends Story) dan pembuat Warframe,Digital Extremes, memberikan lebih banyak informasi tentang apa yang menunggu pemain ketika mereka memasuki dunia Wayfinder yang kaya dan luas, serta pertempuran heroik yang harus mereka hadapi untuk mengusir Gloom dari dunia Evenor. Selain itu, penonton yang menyaksikan showcase juga mendapat bocoran tentang konten baru yang akan segera hadir di Wayfinder.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Itulah beberapa game unggulan dari Level Infinite yang memang dipamerkan pada gelaran Gamescom 2023. Oleh karena itu, Level Infinite menjadi salah satu publisher game yang cukup diperhatikan dunia, terkhusus pada industri game dunia. (Christopher Louis)
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id