Lirik dan makna lagu Salah Baca Pertanda - Mark Natama yang viral di TikTok, cocok buat yang jadi korban PHP

Simak lirik dan makna lagu Salah Baca Pertanda yang dinyanyikan Mark Natama dan viral di TikTok. Cocok untuk yang jadi korban PHP.

image

Hops.ID - Simak lirik dan makna lagu Salah Baca Pertanda yang dinyanyikan oleh Mark Natama dan viral di TikTok.

Lagu Salah Baca Pertanda yang dinyanyikan Mark Natama ini dirilis pada 22 Juli 2022, hampir setahun lagu tersebut mewarnai sound TikTok.

Pencipta lagu Salah Baca Pertanda yang dinyanyikan oleh Mark Natama ini adalah Laleilmanino.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilihan gambar botol favoritmu mengandung makna spiritual yang kamu butuhkan

Lagu ini menggambarkan tentang seseorang yang salah membaca pertanda dari orang yang tengah dekat dengannya.

Digambarkan dalam lirik lagu ini bahwa mereka sudah menjalin kedekatan selama satu tahun, tapi ternyata tak berujung bersama karena salah satunya memilih orang lain.

Singkatnya, lagu yang dinyanyikan runner up Indonesian Idol musim kesebelas ini tentang seseorang yang jadi korban dari si pemberi harapan palsu alias PHP.

Baca Juga: Itinerary liburan akhir pekan seharian di Semarang, bisa berburu spot foto keren di Kota Lama Semarang

Hingga artikel ini dimuat, musik video lagu tersebut sudah dilihat sebanyak 449 ribu kali dan disukai 8,2 ribu pengguna.

Simak lirik selengkapnya sebagaimana dikutip Hops.ID dari YouTube Mark Natama pada Sabtu, 8 Juli 2023.

Lirik Salah Baca Pertanda - Mark Natama

Baca Juga: Bye-bye nyeri haid, 5 cara atasi kram perut saat mentruasi tanpa obat, para wanita wajib tahu!

Lama dekati kamu
Rangkai bunga dan kata yeah
Senyum mendengar cinta yang nyaring
Lalu mengapa kau berpaling

Adakah mata hati yang salah
Membaca pertanda

Ternyata menyakitkan
Hilang cinta di depan mata
Tak mampu lagi ku berkata