5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary Kamu

Terbaru, Wisata Edukasi Religi Boyolali bisa untuk manasik!

5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary Kamu

Boyolali merupakan salah satu wilayah di lereng Gunung Merapi yang dikenal sebagai penghasil susu. Kota yang dijuluki New Zealand van Java ini diberkahi pemandangan menarik, seperti Gunung Merapi, Gunung Merbabu, dan Embung Manajar. Tidak hanya itu, beberapa tempat bersemayamnya tokoh penting juga ada di sini.

Selain keindahan alamnya, Boyolali juga menawarkan wisata religi untuk beberapa agama. Kamu bisa berziarah atau melihat tradisi masyarakat setempat pada waktu tertentu.

Tertarik untuk menjelajahi wisata religi di Boyolali? Berikut beberapa tempat yang patut kamu kunjungi. 

1. Makam Ki Ageng Pantaran

5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary KamuMakam Ki Ageng Pantaran atau Syech Maulana Ibrahim Maghribi (google.com/maps/Tri Yogo)

Ki Ageng Pantaran merupakan nama lain Syech Maulana Ibrahim Maghribi, pejuang dan penyebar agama Islam pada masa Kerajaan Demak Bintoro. Jasa beliau paling banyak dikenal masyarakat lereng Gunung Merbabu. Beliau juga mendirikan Masjid Pantaran yang seusia (sepantaran) dengan pembangunan Masjid Demak Bintoro.

Kamu dapat mengunjungi makam Ki Ageng Pantaran di Dukuh Pantaran, Desa Candisari, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali untuk berziarah. Setiap Bulan Suro, kamu dapat menyaksikan Tradisi Buka Luwur yang dilanjutkan tabur bunga. Tradisi itu berupa rangkaian kirab dan pergantian kain berwarna putih oleh juru kunci makam.

2. Makam Ki Ageng Kebo Kenongo

5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary KamuMakam Ki Ageng Kebo Kenongo (instagram.com/agus.pelipurlara)

Pilihan ziarah lainnya di Boyolali, yakni Makam Ki Ageng Kebo Kenongo yang berada di Dukuh Gedong, Desa Jembungan, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali. Makam yang berjarak sekitar dua kilometer dari Alun-alun Pengging ini kerap dikunjungi masyarakat untuk napak tilas. Malam Selasa Kliwon menjadi salah satu waktu paling ramai pengunjung.

Ki Ageng Kebo Kenongo merupakan putra kedua Prabu Andayaningrat. Beliau memerintah Kerajaan Pengging saat periode Demak yang berlangsung pada 1481-1554. Ki Ageng Kebo Kenongo atau Ki Ageng Pengging II menikah dengan Nyai Ratu Mandoko, putri Sunan Kalijogo dan memiliki anak bernama Mas Karebet (Joko Tingkir).

3. Masjid Cipto Mulyo Pengging

5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary KamuMasjid Cipto Mulyo Pengging (instagram.com/masjidagungciptomulyopengging)

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Masih berada di Desa Pengging, terdapat Masjid Cipto Mulyo yang dibangun Raja Keraton Surakarta, Pakubuwono X. Masjid yang dibangun sekitar tahun 1905 itu masih berdiri kokoh, bentuknya tidak berubah walau mengalami beberapa kali renovasi. Ciri khasnya berupa desain Jawa Kuno dengan bentuk limasan seperti pendopo.

Masjid tersebut memiliki lima pintu utama yang terletak di bagian depan bangunan masjid. Di atas setiap pintu, terdapat ukiran yang disisipkan tulisan PB X. Demikian pula dengan bedug dan kentongan yang diberi tanda tulisan Jawa, masih digunakan dan berfungsi baik hingga saat ini.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Wisata Religi di Magelang yang Wajib Dikunjungi 

4. Gua Maria Mawar Musuk

5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary KamuGua Maria Mawar Musuk (instagram.com/odilia_coco)

Berbeda dari ketiga tempat wisata religi sebelumnya, Gua Maria Mawar Musuk menjadi tempat penting bagi pemeluk agama Katolik. Tempat yang juga dikenal sebagai Gua Mawar ini berlokasi di Desa Kembangsari, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali. Selain sebagai sarana berdevosi, kamu bisa berefleksi, berdoa, dan bermeditasi di sini.

Beberapa area yang dapat kamu temukan antara lain Gua Maria, tempat Patung Bunda Maria, dan area Jalan Salib. Dilengkapi pula dengan fasilitas toilet, warung makan, dan sejumlah gazebo yang terletak di sekitar aliran sungai. Apalagi hawa sejuk dan dikelilingi pepohonan rimbun, bakal membuatmu semakin betah berada di sini.

5. Wisata Edukasi Religi Singkil

5 Wisata Religi di Boyolali yang Wajib Masuk Itinerary KamuWisata Edukasi Religi Boyolali (instagram.com/kbihu.nu_arofah_boyolali)

Wisata Edukasi Religi Boyolali merupakan wisata baru di Boyolali yang baru diresmikan pada 21 Oktober 2023. Meski sudah mulai beroperasi, wisata yang berdiri di atas eks Pasar Hewan Sunggingan ini masih dalam uji coba hingga akhir Desember 2023. Rencananya dibuka untuk umum mulai Januari 2024.

Terdapat sejumlah miniatur Ka’bah, Bukit Safa dan Marwah, Masjid Nabawi, hingga Jabal Rahmah. Sebagai wisata edukasi religi, pengunjung dapat memanfaatkannya untuk aktivitas manasik, seperti pelaksanaan haji dan umrah.

Untuk bisa beraktivitas di area tersebut, kamu perlu membayar tiket masuk Rp20 ribu per orang (umum) atau Rp10 ribu per orang (pelajar) yang berlaku mulai 1 Januari 2024.

Wisata religi di Boyolali tidak hanya makam tokoh penting yang berjasa bagi masyarakat setempat. Kamu bisa mengunjungi tempat ibadah bersejarah, seperti Gua Maria dan masjid. Bahkan, Pemerintah Boyolali menghadirkan wisata edukasi religi untuk kamu yang sudah lama dinanti.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Religi di Magelang yang Wajib Masuk Itinerary-mu