Rangkap Jabatan, Iwan Bule Bertanggung Jawab pada Mochamad Iriawan

BREAKINGNEWS.CO.ID - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di bawah kepemimpinan Mochamad Iriawan atau Iwan Bule mencatat dua sejarah dalam persepakbolaan Indonesia. Pertama, PSSI mencatat sejarah dengan menerima bantuan dana pelatnas terbesar senilai Rp 50,6 miliar dibandingkan induk organisasi lainnya. Kedua, Iwan Bule, jadi Ketum PSSI pertama yang merangkap jabatan sebagai Manajer Timnas sejak lahirnya…

Rangkap Jabatan, Iwan Bule Bertanggung Jawab pada Mochamad Iriawan

BREAKINGNEWS.CO.ID - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di bawah kepemimpinan Mochamad Iriawan atau Iwan Bule mencatat dua sejarah dalam persepakbolaan Indonesia.

Pertama, PSSI mencatat sejarah dengan menerima bantuan dana pelatnas terbesar senilai Rp 50,6 miliar dibandingkan induk organisasi lainnya. Kedua, Iwan Bule, jadi Ketum PSSI pertama yang merangkap jabatan sebagai Manajer Timnas sejak lahirnya organisasi sepak bola tersebut pada tahun 1930 silam.

Pada persiapan Timnas U-19 Indonesia untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2021, PSSI sebelumnya menunjuk pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae Yong menjadi pelatih Timnas yang juga merangkap sebagai Manajer. Akan tetapi, pada acara penandatanganan kesepakatan (MoU) antara PSSI dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) perihal dana bantuan, Iwan Bule secara mengejutkan mengumumkan dirinya akan menjadi Manajer Timnas U-20 Indonesia.

Dikarenakan dirinya ditunjuk sebagai penanggungjawab prestasi Timnas yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2021. "Sebagai penanggungjawab prestasi Timnas yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2021, saya akan menjadi Manajer Timnas U-20 2021 agar bisa langsung mengawasi persiapannya," kata Iwan Bule usai MoU kepada wartawan di Audutorium Kemenpora Jakarta, Senin (27/7/2020).

Keinginan Iwan Bule menjadi Manajar Timnas U-20 dalam rangka memenuhi target Timnas menembus16 besar di Piala Dunia U-20 2021 itu memang tidak ada salahnya. Namun, kata pengamat sepakbola Tommy Welly yang akrab dipanggil Towel, rangkap jabatan Ketua Umum PSSI sebagai Manajer Timnas itu kurang lazim jika dilihat secara organisasi.  "Ya, kurang lazim lah jika Iwan Bule merangkap jabatan sebagai Manajer Tim. Hirarkinya kan Manajer Timnas itu bertanggung jawab kepada Ketua Umum PSSI," kata Tommy Welly saat diminta komentarnya tentang jabatan rangkap yang akan dipegang Iwan Bule tersebut di Jakarta, Selasa (28/7/2020). 

Seharusnya, kata Towel, Manajer Timnas itu dijabat figur lain sehingga Ketua Umum PSSI bisa menjalankan fungsinya sebagai pemegang kekuasaan tertinggi dalam seluruh kegiatan sepakbola kontrol termasuk persiapan Timnas Indonesia.

"Masak iya Iwan Bule bertanggungjawab kepada Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI," tandasnya. Dia juga mengungkapkan Ketua Umum PSSI merangkap jabatan sebagai Manajer Timnas ini pertama kali terjadi dalam sejarah sepakbola Indonesia. "Setahu saya ini pertama kali dalam sejarah sepakbola Indonesia dimana Ketua Umum PSSI merangkap Manajer Timnas. Dulu, Nurdin Khalid pernah menjadi Manajer Timnas tetapi saat belum menjabat Ketua Umum PSSI," jelasnya.