Menag Ajukan Tambahan Kuota Haji untuk Tahun 2023

Menteri Agama membuat pengajuan terkait dengan tambahan kuota Haji untuk tahun 2023 mendatang bagi warga Indonesia.

Menag Ajukan Tambahan Kuota Haji untuk Tahun 2023
image

PR TASIKMALAYA - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas pada hari Jumat 2 September 2022 menyampaikan terkait dengan rencana untuk penambahan kuota Haji ke pemerintah Arab Saudi.

Menag Yaqut menyampaikan bahwa pihaknya meminta untuk kuota Haji tahun 2023 untuk ditingkatkan hingga 100 persen.

Namun, keputusan penambahan kuota Haji ini tetap ada di tangan Pemerintah Arab Saudi.

Pada tahun 2022, kuota Haji Indonesia sebanyak 100.051 orang.

Baca Juga: Selamat! Indah Permatasari dan Arie Kriting Dikaruniai Anak Pertama

Jumlah tersebut berkurang setengah jumlah dari kuota Haji tahun 2019. Hal ini dikarenakan pandemi Covid-19, begitu pula dengan biaya Haji.

Diharapkan pada tahun depan biaya Haji dapat diturunkan, sehingga tidak memberatkan para jamaah Haji.

Biaya Haji tahun ini memerlukan dana tambahan Rp 1,5 triliun.

Menag Yaqut juga meminta untuk jajarannya dan yang terkait mempersiapkan Haji tahun 2023 dengan lebih baik lagi.