Mau Menang Main Game Janken? Begini Caranya, Mudah Kok

Developer Cocone Corporation memberikan cara memainkan game NFT free-to-play Janken yang baru membuka open beta beberapa waktu lalu.

Mau Menang Main Game Janken? Begini Caranya, Mudah Kok
image

jpnn.com, JAKARTA - Developer Cocone Corporation memberikan cara memainkan game NFT free-to-play Janken yang baru membuka open beta beberapa waktu lalu.

Game yang sudah hadir di perangkat Android dan iOS itu mengadopsi permainan lawas di dunia, yaitu gunting-batu-kertas.

Representative GMAL Nadia Haudina mengatakan Janken hadir sebagai game kasual yang punya unsur kompetitif.

Baca Juga:

Sehingga, kata dia game itu memiliki daya tarik tersendiri bagi orang-orang yang memang menyukai tantangan lebih di dalam permainan.

"Apalagi Janken melibatkan NFT, yang artinya setiap match memiliki nilainya sendiri," ujar Nadia Haudina dalam siaran persnya, Kamis (29/12).

Dia menambahkan game itu bisa dipakai untuk mengumpulkan pundi-pundi, layaknya event AirDrop dan jual beli NFT.

Baca Juga:

"Bedanya terletak di konsep permainan yang lebih simple dan tidak mengganggu waktu bekerja," tuturnya.

Untuk membantu para pemain, Nidia akan memberikan informasi mengenai cara bermain game Janken.