5 Film Indonesia Terbaik 2022 di Platform Digital, Ada yang Dapat Banyak Piala!

Tahun 2022 ini film Indonesia mengalami momen kebangkitan usai terdampak dahsyatnya pandemi Covid 19

5 Film Indonesia Terbaik 2022 di Platform Digital, Ada yang Dapat Banyak Piala!

INDOZONE.ID - Tahun 2022 ini film Indonesia mengalami momen kebangkitan usai terdampak dahsyatnya pandemi Covid-19. 

Film Indonesia seolah melompat lebih tinggi, buktinya banyak film Indonesia yang kembali menghiasi layar bioskop maupun platform digital atau OTT (Over the Top).

Berbagai genre disajikan mulai dari komedi, drama, aksi hingga horor. Bahkan jumlah penonton film lokal di tahun ini meningkat pesat serta berhasil mencetak rekor di Indonesia dengan penonton terbanyak sepanjang masa.  

Berikut ini adalah deretan film Indonesia terbaik yang memang sengaja ditayangkan di platform digital alih-alih bioskop (over-the-top) tahun 2022, apa saja? 

1. Penyalin Cahaya - Netflix

penyalin cahaya
Penyalin Cahaya (IMDb)

Penyalin Cahaya berhasil menjadi juara umum di Festival Film Indonesia pada 2021 silam. Film ini menuai banyak respon positif, terutama pada tema besarnya yang enggak main-main karena mengangkat isu pelecehan seksual yang marak terjadi di masyarakat. 

Film ini bercerita tentang seorang mahasiswi bernama Sur yang foto mabuk-mabuknya beredar di media sosial, sehingga beasiswanya terancam dicabut. Tapi Sur merasa jika dirinya justru dijebak dan sejak saat itu dia merencanakan sesuatu untuk menyelidiki dalang di balik itu semua. 

2. Jakarta vs Everybody - Bioskop Online 

jakarta vs everybody
Jakarta vs Everybody (IMDb)

Serupa dengan Penyalin Cahaya, Jakarta vs Everybody juga ditayangkan di platform digital meski awalnya berencana untuk tayang di bioskop. Film Jakarta vs Everybody memiliki plot yang relate dengan kehidupan nyata. 

Karena film ini berani untuk menuturkan dunia gelap di sudut ibu kota tentang narkotika yang ternyata masih begitu marak. Ada banyak adegan dewasa yang cukup berani yang akan kamu temui di film ini.

3. Before, Now and Then - Prime Video

before now and then
Before Now and Then (IMDb)

'Before, Now and Then' awalnya akan tayang di bioskop namun berubah haluan menjadi tayang di platform digital, tepatnya di aplikasi Prime Video. Beberapa bulan setelah tayang, 'Before, Now and Then' mendapat apresiasi tinggi dalam Festival Film Indonesia dengan mendapat sejumlah Piala Citra. 

'Before, Now and Then' sendiri menceritakan tentang perempuan asli sunda bernama Nana yang hidup di era 60-an. Kisah ini diangkat dari kisah nyata kehidupan Raden Nana Sunani. 

Nana berusaha melarikan diri dari gerombolan yang ingin menjadikannya istri dan membuatnya kehilangan ayah dan anak. 

4. Perfect Stranger - Amazon Prime Video 

Perfect Stranger diadaptasi dari sebuah film asal Italia yang memang sudah terkenal di mancanegara. Ketika dibuat versi Indonesia, film ini juga enggak kalah mengikat lantaran Alim Sudio sang penulis naskah berhasil menyajikan plot film sempit menjadi lebih bernyawa. 

Secara garis besar, Perfect Stranger bercerita tentang ketujuh sahabat yang bertemu kembali di sebuah jamuan makan malam. Saat acara makan-makan sedang berlangsung, salah satu diantara mereka mengusulkan untuk melakukan sebuah permainan yang justru menjadi akar masalah. 

5. The Big Four - Netflix 

the big 4
The Big 4 (IMDb)

Bukan Timo Tjajanto kalau enggak bikin film berani. Meski baru tayang di Netflix, The Big Four berhasil menduduki peringkat 1 di Top Movies Netflix Worldwide dan Top 10 di 75 negara per-19 Desember 2022. The Big Four menjadi film di Asia Tenggara pertama yang meraih prestasi tersebut. 

The Big Four sendiri bercerita tentang detektif perempuan yang menyelidiki kasus kematian ayahnya. Kematian ayahnya itu justru mengantarkannya pada fakta yang mengejutkan. Ternyata sang ayah merupakan seorang pembunuh berantai dan juga memiliki empat anak buah yang selama ini telah dididiknya sejak kecil.

Itulah 5 film Indonesia yang tayang di OTT dan enggak kalah menarik dari film di bioskop. Film ini bisa kamu tonton untuk menyambut tahun baru 2023. 

Happy watching!

Artikel Menarik Lainnya:

Cerita Mistis Gerbong Kereta Jenazah Milik Keraton Surakarta, Ternyata Baru Sekali Dipakai

Ternyata Handuk Klub Sepak Bola Dunia dan Undangan Pangeran William-Kate Dibuat di Sini

Gak Horor, Pulau Tak Berpenghuni di Sumatera Utara Ternyata Cantik Banget: Hidden Gem!

Bangga! Batik Bercorak Piala Dunia Mejeng di Qatar, Keindahannya Mendunia

Kisah Vrian, Kolektor 2.000 Diecast Rela Rogoh Kocek Jutaan Demi Memodifikasi Mobil Mini

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

Z Creators
Z Creators