5 Film Indonesia Tayang Mei 2023, Hati Suhita hingga Kajiman

Film Indonesia tayang Mei 2023 masih didominasi oleh film horor. Namun, ada juga genre lainnya, Moms. Yuk simak di sini judulnya.

5 Film Indonesia Tayang Mei 2023, Hati Suhita hingga Kajiman

Seusai libur Lebaran 2023, penikmat film Indonesia bisa menyaksikan tayangan terbaru di Mei 2023, nih Moms.

Film Indonesia tayang Mei 2023 mengusung genre yang cukup beragam, mulai dari religi, horor, hingga romantis.

Sejauh ini, ada lima film Indonesia terbaru yang akan tayang di Mei. Nah, apa saja judulnya?

Simak lima judul di bawah ini, ya Moms.

Baca Juga: 9 Drama Korea Tayang Mei 2023, Ada Race dan Happiness Battle

Film Indonesia Tayang Mei 2023

Ini dia Moms lima judul film yang akan tayang pada Mei 2023. Mana yang paling Moms nantikan?

1. Dedemit: Diikuti Makhluk Halus

Dedemit Diikuti Makhluk Halus

Foto: Dedemit Diikuti Makhluk Halus (Lsf.go.id)

Film Indonesia tayang Mei 2023 yang pertama adalah film bergenre horor bertajuk Dedemit: Diikuti Makhluk Halus.

Film ini mengisahkan tentang misi perempuan bernama Andi Marlina (Fildzah Burhan).

Ia menyelidiki rumah peninggalan ayahnya yang sudah lama kosong bersama teman-temannya.

Andi berusaha mencari informasi sedetail mungkin terkait rumah kosong itu.

Namun, pada akhirnya, misi tersebut berujung pada teror yang mengganggu kehidupannya.

  • Jadwal Tayang: 4 Mei 2023.

Baca Juga: Sinopsis Glo Kau Cahaya, Kisah Perjuangan Atlet Difabel

2. Angel, Kami Semua Punya Mimpi

Angel, Kami Semua Punya Mimpi

Foto: Angel, Kami Semua Punya Mimpi (21cineplex.com)

Film Indonesia tayang Mei 2023 selanjutnya adalah Angel, Kami Semua Punya Mimpi yang mengusung genre drama.

Berkisah tentang Angel (Cut Beby Tsabina) yang baru saja kehilangan kakaknya dan memutuskan untuk bangkit dari keterpurukannya.

Ironisnya, ia yang ingin lari dari bayang-bayang kakaknya, malah bertemu dengan Andromeda (Fico Fachriza).

Andromeda adalah seseorang yang mengidap spektrum autisme yang sama dengan kakaknya.

Angel bertekad untuk mewujudkan impian Andromeda untuk bermain musik dengan idolanya.

  • Jadwal Tayang: 4 Mei 2023.

3. Bukannya Aku Tidak Mau Nikah

Bukannya Aku Tidak Mau Nikah

Foto: Bukannya Aku Tidak Mau Nikah (Imdb.com)

Bukannya Aku Tidak Mau Nikah berkisah tentang perjalanan cinta Manda (Amanda Rawles) yang ragu menjelang pernikahannya.

Manda hidup nyaman karena keluarganya kaya dan sebentar lagi akan menikah dengan Bosas (Daffa Wardhana).

Tujuh hari sebelum pernikahan, Manda ragu untuk menikah. Sebab, Bosas menunjukkan sifat yang berbeda dari biasanya.

Ia kemudian bertemu dengan laki-laki lain dan membuat Manda menjadi tertarik.

Bersama dengan laki-laki tersebut, Manda merasa mendapatkan kebahagiaan yang ia cari.

Manda seakan bertemu dengan sosok yang tepat di waktu yang tidak tepat.

  • Jadwal Tayang: 11 Mei 2023.

Baca Juga: Sinopsis Kembang Api, Kisah 4 Orang yang Ingin Bunuh Diri

4. Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji

Kajiman Iblis Terkejam Penagih Janji

Foto: Kajiman Iblis Terkejam Penagih Janji (Teater.co)

Film Indonesia tayang Mei 2023 kali ini mengusung genre horor.

Berkisah tentang seorang perawat yang ditinggal ibunya selama-lamanya.

Ia berusaha untuk tegar dan bangkit dari kesedihan. Namun, tiba-tiba ia mengalami hal mistis.

Bermula ketika Asha (Aghniny Haque), menjadi seorang perawat rumahan. Ia kerap mendengar bisikan gaib.

Bisikan tersebut membawa Asha dan sahabatnya, Rama, terjebak dalam ritual sesat bernama Kajiman.

Kajiman adalah iblis yang disembah dengan mantra melalui pesugihan.

  • Jadwal Tayang: 18 Mei 2023.

Baca Juga: Sinopsis The Glory 2, Aksi Balas Dendam Tambah Intens!

5. Hati Suhita

Hati Suhita

Foto: Hati Suhita (Instagram.com/filmhatisuhita)

Film Indonesia tayang Mei 2023 yang terakhir adalah Hati Suhita. Film ini diadaptasi dari novel populer tentang perjodohan di pesantren.

Alina Suhita (Nadya Arina), dijodohkan dengan anak dari pengasuh pondok, bernama Gus Birru (Omar Daniel).

Perjodohan ini membuat mereka terjebak dalam masalah besar. Alina juga sakit hati saat mengetahui suaminya tidak mencintainya.

Gus Birru juga tidak bisa mencintai Alina karena memiliki pasangan baru.

  • Jadwal Tayang: 25 Mei 2023.

Itulah lima judul film Indonesia tayang Mei 2023 yang bisa Moms saksikan! Mana yang paling Moms nantikan?